Service Printer Epson Lx300+ii macet bunyi tit panjang
Selamat malam kali ini saya akan membahas tentang kejadian pada hari ini yakni service printer Epson LX 300+ii yang macet karena macet tidak bisa dipakai untuk printing. jadi kejadiannya adalah pada saat dipakai ngeprint printer ini head nya tidak bisa bergerak ke kanan ataupun ke kiri hanya berhenti di as head bagian kanan dan tidak mau bergerak sama sekali. keluar bunyi tit tit tit dan printer tidak bisa difungsikan sama sekali.
kejadian ini terjadi pada hari ini tanggal 28 November 2017 tepatnya kisaran jam pukul 02.00 siang saya datang ke daerah Gedangan tepatnya di Puri Surya Jaya di sebuah kantor yang bernama CV Surya di situ saya bertemu dengan bagian administrasi yang bernama Bu Wuri.
Perlunya melakukan rutin maintenance printer
Kenapa printer Epson LX 300 + ii bisa macet? setelah saya coba printernya memang printer macet dan saya lihat printer ini sudah lama tidak pernah di lakukan maintenance, sehingga penuh dengan Debu, Debu inilah yang mengakibatkan carriAge head tidak bisa bergerak karena terhambat oleh debu yang menempel di as head. sehingga head sulit untuk bergerak karena sebenarnya printer Epson LX300+ii ini memang sebaiknya dilakukan rutin maintenance paling tidak dilakukan tiga bulan sekali itu sudah minimal.
satu persatu sparepart setelah saya lakukan pembongkaran dan saya bersihkan satu persatu dari debu yang menempel saya berikan pelumas kemudian Epson LX 300+II ini Saya rakit kembali. setelah saya lakukan uji coba printer bisa berjalan kembali dengan normal jadi Servis pada hari ini di daerah Gedangan selesai dengan lancar. Bagaimana ini terjadi pesan untuk para pemakai printer Epson LX 300+II apabila printernya macet Saran saya kalau bisa dilakukan pembongkaran silakan dibongkar sendiri. Atau mencari teknisi yang sudah berpengalaman.